√ Lupa Password POS GIRO Mobile? Ini 5 Cara Mudah Mengatasinya

Lupa Password POS GIRO Mobile – Perkembangan dunia digital memang semakin memudahkan kita untuk melakukan pembelian secara online. POS GIRO Mobile merupakan platform digital berbentuk aplikasi yang digunakan untuk bertransaksi secara online dengan rekening Giropos.

Fungsi dari POS GIRO Mobile salah satunya adalah sebagai layanan pembayaran PDAM, token, listrik, cicilan, tagihan serya banyak lainnya. Terdapat pula layanan Weselpos Instan untuk mengirimkan uang dengan waktu yang cepat.

[toc]

Masalah lupa password POS GIRO Mobile memang kadang sering dijumpai sehingga pengguna tidak bisa melakukan transaksi. Pastinya lupa password dapat diatasi dengan cukup mudah lewat aktivitas reset kata sandi pada apikasi POS GIRO Mobile.

Berbeda dengan LUPA PASSWORD SIM PKB, kalian tidak memerlukan email untuk bisa memulihkan akun POS GIRO Mobile. Prosesnya menggunakan nomor HP yang sudah terdaftar untuk menerima kode OTP POS GIRO Mobile.

Lupa Password POS GIRO Mobile

Saat ini memang cukup banyak pengguna aplikasi ini karena kemudahan maupun kenyamanan transaksi keuangan. Namun jika mengalami lupa password maka pengguna akan mengalami kesulitan mengaksesnya.

Syarat Reset Password POS GIRO Mobile

Sama seperti aplikasi keuangan lainnya, keamanan memang jadi faktor penting untuk login. Untuk bisa masuk jika lupa password maka cara reset lewat aplikasi wajib untuk dilakukan, kalian juga wajib memenuhi syarat seperti dibawah ini.

Syarat Reset Password POS GIRO Mobile
  • Pengguna wajib memiliki nomor yang terdaftar di aplikasi POS GIRO Mobile.
  • Nomor wajib dalam keadaan aktif untuk bisa menerima SMS kode OTP.
  • Nama ibu kandung.
  • Tanggal lahir dari pemilik akun.
  • Password POS GIRO Mobile minimal 6 karakter yang mengandung angka, huruf kecil dan besar.

Cara Mengatasi Lupa Password POS GIRO Mobile

Aplikasi POS GIRO Mobile memang dapat diunduh dan juga digunakan secara gratis. Setelah memenuhi semua syarat diatas maka kalian bisa langsung melakukan reset password dengan tahapan seperti dibawah ini.

1. Reset Password POS GIRO Mobile

Jalankan aplikasinya, pada laman awal login silahkan tekan tulisan Klik disebelah paling bawah.

Reset Password POS GIRO Mobile

2. Memasukkan Informasi Pribadi

Mulai masukkan nomor telepon yang terdaftar, tanggal lahir dan juga nama ibu kandung kamu.

cara memulihkan akun pos giro mobile

Setelah selesai tinggal tekan tombol Konfirmasi.

customer care pos giro mobile

3. Memasukkan Kode OTP POS GIRO Mobile

POS akan mengirimkan kode OTP ke nomor kamu.

Kode OTP POS GIRO Mobile

Buka pesan kemudian salin atau simpan kode OTP yang didapatkan.

otp 2

Masukkan kode OTP kedalam aplikasi POS GIRO Mobile untuk melanjutkan.

OTP POS GIRO Mobile

4. Memasukkan Password Baru

Masukkan password baru dengan minimal 6 karakter yang terdiri atas angka, huruf besar dan kecil. Ulangi passsword untuk konfirmasi dengan karakter yang sama.

Memasukkan Password Baru 1

Setelah semuanya sudah selesai maka tekan Lanjut.

login

Muncul informasi pergantian password berhasil, tekan Kembali.

password baru

5. Login POS GIRO Mobile

Sekarang tinggal kalian login menggunakan username dan password baru kemudian tekan Masuk.

login pos giro

Cara memulihkan akun POS GIRO Mobile selesai dilakukan dan dapat digunakan langsung.

akun POS GIRO Mobile

FAQ

Bagaimana menghubungi customer care POS GIRO Mobile?

Telepon ke 161 atau lewat email giroposcare@posindonesia.co.id

Mengapa pos giro mobile tidak bisa dibuka?

Pastikan update ke versi terbaru terlebih dahulu

Bagaimana jika tidak menerima OTP POS GIRO Mobile?

Cek kembali nomor kalian apakah bisa menerima SMS dengan baik, lakukan pengiriman kode ulang


Memang cukup berbeda dengan LUPA PASSWORD DISCORD dimana tidak menggunkan kode OTP untuk login. Demikian tutorial dari kami, semoga kalian akan lebih mudah memulihkan akun POS GIRO Mobile.