Cara Ganti Kata Sandi DanaKini – Perubahan kata sandi atau password terkadang dilakukan oleh setiap orang yang memiliki aplikasi, khususnya untuk aplikasi digital perbankan. Namun saat ini ubah kata sandi juga bisa dilakukan di semua aplikasi. Hal ini mungkin dikarenakan ada beberapa orang yang sudah mengetahui kata sandi pengguna tersebut. Karena dirasa kurang aman, maka mereka memilih untuk segera melakukan ganti password atau kata sandi.
Berbicara mengenai hal ini, di pertemuan kali ini lupapin.com akan memberikan informasi terkait cara ganti kata sandi DanaKini. DanaKini adalah platform peer to peer lending (p2p) berbasis teknologi yang mempertemukan antara Pemilik Dana dan Peminjam Dana. Mengingat aplikasi ini merupakan aplikasi pinjaman online yang pastinya harus aman, maka kami juga menyarankan untuk selalu mengganti kata sandi secara berkala layaknya PIN ATM.
[toc]
Penting diketahui juga bahwa ubah kata sandi ini tersedia di aplikasi DanaKini. Proses ubah kata sandi tersebut juga tidak harus lupa kata sandi terlebih dahulu. Dimana kalian disini hanya perlu masuk ke aplikasi dan pilih menu Ubah Kata Sandi untuk mengubahnya. Cara yang dilakukan juga sangatlah mudah dan pastinya berbeda jauh dengan ketika kalian melakukan RESET PASSWORD DANAKINI yang sebelumnya sudah sempat kami bahas.
Buat kalian yang mungkin masih belum mengetahui seperti apa caranya, kalian tidak perlu khawatir karena disini kami akan memberikan tutorial akan cara ubah kata sandi DanaKini. Baiklah tanpa berlama-lama lagi, lebih baik langsung saja simak informasi terlengkap mengenai cara ganti kata sandi DanaKini yang telah kami siapkan berikut ini.
Apa Itu Kata Sandi DanaKini?
Sebelum kita berlanjut ke pembahasan utama mengenai cara ganti kata sandi DanaKini, di poin pertama dalam pembahasan ini kami akan memberikan informasi mengenai apa itu kata sandi terlebih dahulu. Bagi kalian yang belum mengetahui, Kata sandi atau dikenal juga dengan Password merupakan deretan atau kumpulan karakter yang dibuat dan terdiri dari huruf kapital, huruf kecil, dan angka dengan minimal 8 karakter. Password tersebut digunakan untuk memverifikasi identitas agar dapat melakukan proses masuk ke akun DanaKini.
Syarat Ganti Kata Sandi DanaKini
Banyak pengguna DanaKini yang kerap bertanya apakah proses ubah kata sandi memerlukan syarat? Sebagai informasi bahwasanya ubah kata sandi ini tidak memerlukan syarat apapun. Kalian hanya perlu menyiapkan kata sandi baru yang nantinya akan digunakan sebagai akses utama masuk ke aplikasi. Selain itu pastikan juga koneksi internet yang digunakan stabil agar proses ubah password bisa berjalan lancar.
Cara Ganti Kata Sandi DanaKini
Setelah mengetahui informasi diatas mengenai apa itu kata sandi dan juga syarat apa saja yang diperlukan dalam proses ubah kata sandi DanaKini. Berikutnya kalian bisa langsung simak tutorial lengkap ganti kata sandi DanaKini lengkap dengan gambar yang telah kami siapkan di bawah ini.
1. Buka Aplikasi DanaKini
Langkah pertama kalian bisa masuk ke aplikasi DanaKini dan pilih menu Profile di bagian kanan bawah.
2. Pilih Ubah Kata Sandi
Berikutnya kalian bisa pilih menu Ubah Kata Sandi di bagian paling bawah.
3. Masukkan Kata Sandi Lama
Di halaman selanjutnya kalian dapat masukkan kata sandi lama.
4. Masukkan Kata Sandi Baru
Dilanjutkan dengan memasukkan kata sandi baru yang sudah dipersiapkan sebelumnya.
5. Konfirmasi Kata Sandi Baru
Masukkan kembali kata sandi baru sebagai konfirmasi ubah kata sandi dan tap Selesai.
6. Ubah Kata Sandi DanaKini Berhasil
Selesai. Ubah kata sandi DanaKini telah berhasil.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas mengenai cara ganti Kata Sandi DanaKini. Sama halnya dengan GANTI PIN ASTRAPAY, disini kalian tidak harus lupa kata sandi terlebih dahulu untuk melakukan ganti kata sandi. Langkah-langkah yang diperlukan juga tidak sama ketika kalian melakukan reset kata sandi DanaKini karena lupa sandi tersebut.
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai cara ganti kata sandi DanaKini. Baiklah, mungkin hanya ini saja informasi yang bisa lupapin.com sampaikan, semoga dengan adanya pembahasan diatas, kalian dapat dengan mudah memahami dan tentunya menambah wawasan kalian semua, khususnya pengguna setia aplikasi DanaKini.